Mas Koki Veiltail

veiltail
Ikan Hias - Mas Koki Veiltail - Mas koki veiltail memiliki ciri khas terletak pada ekornya yang panjang melebihi panjang tubuhnya. Di Indonesia, mas koki asal Amerika ini lazim disebut sebagai mas koki tosa atau koki ekor rumbai.

Belum diketahui asal mulanya veiltail dinamakan dengan sebutan koki tosa, sedangkan nama koki veiltail dikarenakan bentuk ekor mas koki ini panjang dan berbentuk kembar (twintail) sehingga tampak menjuntai.

Mas koki veiltail memiliki enam sirip. Terdiri dari 2 sirip dada (pectoral fin), dua sirip anus (anal fin), 1 sirip ekor (caudal fin), dan satu sirip punggung (dorsal fin). Semua sirip rata-rata berukuran panjang.

Tubuh mas koki veiltail berbentuk bulat dan gemuk. Gerakannya sangat lamban. Ketika mulai bergerak tubuhnya gemetar seakan tidak mampu mengapungkan badannya yang bulat gemuk itu.

veiltailKarena siripnya panjang dan lemah gemulai, setiap kali berenang sirip-siripnya ikut bergerak sehingga menyuguhkan pemandangan menarik seperti gerakan seorang penari balet.

Keindahan veiltail dianggap sempurna kalau memiliki tubuh bulat gemuk, sirip ekor menjuntai menyamai atau melebihi panjang tubuh, kondisi tubuh mulus dan berwarna merah metalik atau kuning.

Mas koki veiltail diduga lahir dari hasil mutasi mas koki fantail atau ryukin. Kehadirannya semakin terkenal setelah banyak dikawin-silangkan dengan jenis mas koki lain. Hasil kawin silang mas koki yang terkenal adalah antara veiltail dengan kali (calico) dan blackmoor. Itulah sebabnya terdapat veiltail bersisik seperti kaliko, dan ada veiltail bertubuh hitam pekat seperti blackmoor.

veiltailMas koki veiltail membutuhkan parawatan yang telaten. Mas koki ini mudah sekali stress dan memiliki sirip yang mudah patah. Bila veiltail terlalu lama diangkat keluar dari air, akan dapat mengakibatkan berenangnya oleng atau tidak stabil. Kalau pemeliharaan mas koki veiltail dicampur dengan maskoki jenis lain yang lebih lincah dan agresif, maka sirip veiltail akan mudah rusak atau compang-camping.

Baca juga artikel menarik tentang Mas koki lainnya:

0 Response to "Mas Koki Veiltail"

Posting Komentar

wdcfawqafwef