JURNAL : Infeksi Parasit Hirudinea pada Induk Ikan Kerapu Lumpur, Epinephelus bleekeri dan Kerapu Batik, Epinephelus polyphekadion serta Upaya Penanggulangannya

Jurnal Penelitian Perikanan - Infeksi Parasit Hirudinea pada Induk Ikan Kerapu Lumpur, Epinephelus bleekeri dan Kerapu Batik, Epinephelus polyphekadion serta Upaya Penanggulangannya - Abstrak : Dalam pemeliharaan induk ikan kerapu lumpur, Epinephelus bleekeri dan induk ikan kerapu batik, Epinephelus polyphekadion di hatchery sekitar Balai Besar Riset Perikanan Budidaya Laut Gondol, Bali antara bulan Mei dan Juni 2006 terjadi serangan infeksi parasit dan diidentifikasi sebagai parasit Hirudinea.

Hirudinea adalah suatu parasit sejenis lintah pada ikan laut yang bersirip dengan patogenitas rendah, namun infeksi berat dapat memicu infeksi sekunder bakteri sehingga menimbulkan kematian. Ikan yang terinfeksi parasit ini memperlihatkan gejala klinis dengan gerakan berenang lamban di permukaan air, ratusan parasit terlihat menempel pada tubuh, sirip, tutup insang dan rongga mulut, luka mekanik dari parasit ini dapat menimbulkan hemoragis. Upaya penanggulangan serangan infeksi parasit ini dapat dilakukan dengan perendaman ikan sakit dalam larutan 0,8-1,6 ppm Trichlorfon 97% atau 200-250 ppm formalin selama 1 jam dengan kombinasi antibiotik.

Kata kunci: induk ikan kerapu batik, induk ikan kerapu lumpur, parasit hirudinea
teks lengkap >>

Baca juga Abstrak Jurnal Penelitian Perikanan lainnya:

0 Response to "JURNAL : Infeksi Parasit Hirudinea pada Induk Ikan Kerapu Lumpur, Epinephelus bleekeri dan Kerapu Batik, Epinephelus polyphekadion serta Upaya Penanggulangannya"

Posting Komentar

wdcfawqafwef